DuuDoxeek82MOCmc98xdi89lHUhYNPeEcNhBHoUk
Bookmark

Penerimaan Santri Baru Pondok Pesantren Darussalam Lampung Tahun Ajaran 2023/2024


Tentang Pondok Pesantren Darussalam

Pondok Pesantren Darussalam Lampung didirikan pada tanggal 07 Februari 1974, didirikan oleh KH. Ali Rajamarga (Alm). Pesantren ini berada di desa Bandar Negeri kecamatan Natar kabupaten Lampung Selatan provinsi Lampung, berada 27 km dari Bandar Lampung dan 3 km dari Airport Raden Intan II Lampung, merupakan tempat yang strategis. Lembaga Pendidikan Pondok Pesantren Darussalam Lampung yang disebut Kuliyatul Mu'allimin al Islamiyah (KMK) memadukan 2 kurikulum (Kurikulum Kementerian Agama dan Kurikulum Pondok Pesantren) dengan masa belajar 6 tahun, sehingga mendapat 3 macam Syahadah (Ijazah) yaitu: MTs, MA dan KMI. 

Visi

Menjadikan lembaga pendidikan pencetak generasi Qur'ani, bermartabat, mandiri, berwawasan luas dan berakhlak mulia 'ala thoriqoh Ahlussunnah wal Jama'ah. 

Misi 

1. Melaksanakan dan mengembangkan model pendidikan modern berbasiskan pesantren. 

2. Mendidik generasi santri dan santriwati yang berbudi tinggi, berbadan sehat, berpengetahuan luas, serta berkhidmat pada masyarakat. 

3. Menghasilkan sumber daya insani yang unggul dengan berpegang teguh pada Allah, Qur'an dan hadits. 

Syarat Pendaftaran

1. Mengisi formulir pendaftaran

2. Foto copy KTP ayah/bunda (3 lembar) 

3. Foto copy kartu keluarga (3 lembar) 

4. Foto copy akte kelahiran anak (3 lembar) 

5. Foto copy ijazah RA/TK (3 lembar) 

6. Foto copy raport halaman: 

     - Data pribadi

     - Nilai semester ganjil VI (untuk MTs) 

     - Nilai semester ganjil IX (untuk MA) 

7. Pas foto berwarna 3x4 (3 lembar) 

Waktu Pendaftaran

Gelombang I : 5 Maret - 8 April 2023

     # Tes masuk : 10 April 2023 (Online/Offline) 

Gelombang II : 1 Mai - 15 Juni 2023

     # Tes masuk : 18 Juni 2023 (Online/Offline) 

Pendaftaran Online

http://darussalamlampung.or.id

Jenjang Pendidikan

1. Raudhatul Atfhal (RA) 

2. Madrasah Ibtidaiyah (MI) 

3. Madrasah Tsanawiyah (MTs) 

4. Madrasah 'Aliyah (MA) 

5. Program Tahfidzul Qur'an

Fasilitas

1. Lab. Komputer

2. Masjid

3. Lapangan basket dan futsal

4. Ruang kelas yang nyaman

5. BLK tehnik informatika

6. Asrama selama belajar

Contact Person (CP) 

1. 0822 8119 9889 (Ustadz Supriyadi) 

2. 0882 7418 6612 (Ustadzah Zawiyah) 

Informasi lebih lanjut

biy.ly/psbdarussalamlampung 

Social Media

1. YouTube = PONPES DARUSSALAM LAMPUNG

2. Facebook = Ponpes Darussalam Lampung

3. Instagram = pesantren_darussalam

Alamat

Jalan Lintas Sumatera Desa Ciremai Banjar Negeri Kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan


Posting Komentar

Posting Komentar

close
-->