DuuDoxeek82MOCmc98xdi89lHUhYNPeEcNhBHoUk
Bookmark

Pembagian Kalimat/Kata ( الكلمة ) Berserta Contohnya

Pembelajaran pertama yang dipelajari ketika ingin belajar bahasa Arab adalah dengan mengenal dan mempelajari terlebih dahulu dasar-dasar ilmu bahasa Arab. 

Sebelum kita masuk ke jenjang yang lebih tinggi seperti fi'il madhi, fi'il mudhori', fi'il amr dan lain sebaginya, alangkah baiknya jika kita mempelajari tentang Al Kalimat (kata). 

Apa itu Al Kalimat (kata) dan apa saja bagian-bagiannya ? Mari kita baca pembahasan di bawah ini.



الْكَلِمَةُ 

Al Kalimat (kata)


الْكَلِمَةُ : لَفظٌ يَتَأَلَّفُ مِنْ بَعْضِ حُرُوْفِ الْهِجَاءِ , مثْلُ : ذَهَبَ , مُحَمَّدٌ , إِلَى. وَ أَحْيَانًا تَكُنُ الْكَلِمَةُ حَرْفًا وَاحِدًا, مِثْلَ: الْوَاو (و)

Al Kalimat (Kata) adalah lafaz yang terbuat dari beberapa huruf hijaiyah. Terkadang kata juga dapat terbuat dari satu huruf. 


الْكَلِمَةُ ثَلَاثَةُ أَنْوَاعٍ

Al Kalimat (Kata) Memiliki 3 Bagian

الْكَلِمَةُ ثَلَاثَةُ أَنْوَاعٍ : إِسْمٌ و فِعْلٌ و حَرْفٌ

 الْإِسْمُ : كَلِمَةٌ يُسَمَّى بِهَا شَخْصٌ أَوْ شَيْءٌ آخَر, مِثْل : مُحَمَّدٌ , مَدْرَسَةٌ 

الْفِعْلُ : كَلِمَةٌ تَدُلُّ عَلَى عَمَلٍ حَدَثٍ فِي الْمَاضِى أَو الْحَاضِرِ أَو الْمُسْتَقْبَلِ , مِثْل : ذَهَبَ _ يَذْهَبُ

الْحَرْفُ : كَلِمَةٌ يَظْهَرُ مَعْنَاهَا مَعَ غَيْرِهَا مِنَالْكَلِمَاتِ , مِثْل : إِلَى

1. Isim adalah kata yang menerangkan tentang manusia, hewan, tumbuhan, benda mati, dan makna. 

2. Fi'il adalah kata yang menunjukkan pekerjaan yang terjadi pada masa lampau atau masa sekarang atau masa depan. 

3. Harf adalah kata yang akan jelas artinya jika dihubungkan dengan kalimat lainnya. 


الْأَمْثِلَةُ

Perhatikan Contoh Berikut!

1. ذَهَبَ مُحَمَّدٌ إِلَى الْمَدْرَسَةِ

2. يَذْهَبُ مُحَمَّدٌ إِلَى الْمَدْرَسَةِ

3. ذَهَبَ مُحَمَّدٌ إِلَى الْمَدْرَسَةِ

4. ذَهَبَ مُحَمَّدٌ إِلَى الْمَدْرَسَةِ

Pembahasan :

1. Jika kita melihat kalimat pada nomor 1 dan 2, kita akan mendapati bahwa kata yang bergaris bawah adalah kata ذهب dan يذهب. Adapun ذهب adalah jenis kata kerja yang menerangkan masa lampau, sedangkan يذهب adalah kata kerja yang menerangkan masa sekarang atau masa depan, dan di dalam bahasa Arab kata kerja disebut فعل  (fi'il).

2. Apabila kita melihat kalimat pada nomor 3 kita akan mendapati kata yang bergaris bawah adalah kata محمد dan المدرسة , adapun kata محمد   adalah kata yang menerangkan tentang seseorang (manusia) dan المدرسة adalah kata yang menerangkan tentang benda, adapun dalam bahasa Arab kata yang menerangkan manusia atau yang lainnya disebut اسم (isim).

3. Sedangkan jika kita melihat pada nomor 4 kita akan mendapati bahwa kata yang bergaris bawah adalah kata إلى yang mana kata tersebut tidak dapat diartikan jika tidak dihubungkan dengan kalimat yang lain, dan kata ini dalam bahasa Arab disebut حرف (harf) / huruf.


Perhatikan tabel di bawah ini :


Posting Komentar

Posting Komentar

close
-->